Multimedia

Jurusan di SMK atau Sekolah Menengah Kejuruan memang dirancang untuk para calon siswa masuki sesuai dengan bakat dan minat mereka. SMK akan dibiarkan memilih sejak awal masuk sekolah. Nah, salah satu jurusan yang menjadi favorit biasanya adalah Multimedia. Bagi Kamu yang akan masuk kesana,  simak beberapa mata pelajaran Multimedia berikut ini.

1. Desain Grafis Percetakan

Di jurusan ini, Kamu akan belajar mengenai percetakan dan desain grafisnya. Bidang industri ini memang berkembang cukup pesat dan sebanding dengan semakin maraknya usaha UMKM yang berdiri di Indonesia. Untuk itu, penting untuk Kamu tahu bagaimana cara mendesain sebuah grafis hingga cara mencetaknya.

2. Pengembangan Multimedia

Tidak lucu jika Kamu jurusan multimedia dan tidak memahami apa itu multimedia sendiri. Untuk itu, Kamu akan belajar materi ini sampai mendetail termasuk dengan perkembangan dan pengaplikasiannya dalam kehidupan.

3. Pengembangan Game

Game sekarang ini menjadi satu bagian dari e-sport dalam olimpiade. Untuk itu, penting untuk Kamu menguasai ilmu pengembangan game dan dapat masuk dalam industri yang tidak semua orang bisa masuki.

4. Produksi Sinema Dan Film

Berkaca pada Korea Selatan, bisnis hiburan dalam bentuk Sinema dan Film memang mendatangkan pundi-pundi uang yang tidak sedikit. Indonesia sendiri pun kini sudah mulai gencar menggalakkan film dan sinemanya. Nah, Kamu pun juga perlu belajar tentang ilmunya agar mahir untuk bekerja di industri ini.

5. Teknik Animasi 2DD Dan 3D

Mata pelajaran Multimedia satu ini berkaitan dengan game, sinema dan film, hingga desain grafis. Pasalnya, Kamu tidak bisa menguasai materi-materi tersebut jika tidak mahir dalam Teknik Animasi 2D atau 3D.

6. Teknik Pengolahan Audio Dan Video

Memang, ilmu di Multimedia saling berkaitan antara satu dengan yang lainnya. Teknik Pengolahan Audio dan Video ini juga bisa Kamu gabungkan dengan ilmu dalam sinema dan film hingga game lho.

7. Produk Kreatif Dan Kewirausahaan

Tidak ada salahnya seorang anak SMK jurusan multimedia belajar tentang Produk Kreatif dan Kewirausahaan. Ilmu ini nantinya berguna jika Kamu tidak ingin bekerja pada orang dan lebih suka membangun usaha sendiri, misalnya usaha percetakan.

8. Desain Media Interaktif

Di materi satu ini, Kamu akan diajari tentang cara menggabungkan teks, suara, video, hingga gambar dan animasi. Penggabungannya menggunakan perangkat tertentu yang juga bisa untuk berinteraksi.

9. Sistem Komputer

Mata pelajaran satu ini membantumu untuk belajar tentang sistem pada komputer yang berupa kumpulan-kumpulan perangkat. Selain itu, Kamu juga akan belajar tentang bagaimana cara perangkat tersebut berinteraksi hingga bisa memproses sebuah data dan menyajikannya.

10. Pemrograman Dasar

Terakhir, Multimedia juga mengajarimu tentang pemrograman dasar.

smk semboro

Written by