ESKALABER NEWS
Dalam upaya menjaga kesehatan dan meningkatkan semangat kerja, SMKN 8 Jember menggelar kegiatan senam sehat bersama bagi seluruh guru dan karyawan. Kegiatan yang dilaksanakan di lapangan ini diikuti dengan antusias oleh seluruh peserta.
Senam sehat berlangsung meriah dengan iringan musik yang ceria. Berbagai gerakan senam yang mudah dan menyenangkan dilakukan secara bersama-sama, mulai dari pemanasan hingga pendinginan.
“Senam pagi ini bukan hanya sekadar olahraga, tetapi juga merupakan investasi untuk masa depan kita. Dengan menjaga kesehatan, kita tidak hanya akan hidup lebih lama, tetapi juga akan hidup lebih berkualitas. Mari kita jadikan sekolah ini sebagai tempat yang tidak hanya menuntut ilmu, tetapi juga menumbuhkan semangat hidup yang sehat dan bahagia “, ujar Ibu Kepala Sekolah pada saat memberikan sambutan.
Kegiatan senam sehat ini diharapkan dapat menjadi agenda rutin di sekolah. Selain bermanfaat untuk menjaga kesehatan fisik, senam bersama juga dapat meningkatkan kebersamaan dan kekompakan antar guru dan karyawan.
Dengan rutin berolahraga, diharapkan seluruh guru dan karyawan dapat menjalankan tugasnya dengan lebih baik dan memberikan kontribusi yang optimal bagi kemajuan sekolah.
@dindik_jatim
@direktoratsmk
@kusumastutinurfarida
#smkn8jember #pkks #pkks2024 #smkdj #smksemboro #smkbisadanhebat #eskalaber #smkvokasi #smkbisasmkhebat #smkhitskekinian #smkindonesia #smkjember #smkn8jemberwayahetop