SMKN 8 JEMBER GOES TO PAPUA

Pada Tanggal 9 – 10 Juni 2024, SMKN 8 Jember yang dalam hal ini diwakili oleh Kepala SMKN 8 Jember, Ibu @kusumastutinurfarida , berkesempatan untuk ikut dalam kegiatan pendampingan, pembekalan, dan pemulangan siswa ADEM yang akan kembali ke kampung halaman yakni Tanah Papua.

Kegiatan diawali dengan acara pendampingan dan pembekalan siswa ADEM di Premiere Place Hotel, Sidoarjo. Pada kegiatan tersebut, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, @ariesagungpaewai , turut hadir serta memberikan arahan dan nasihat kepada para siswa ADEM yang telah menyelesaikan studinya khususnya di wilayah Jawa Timur. Kegiatan dilanjutkan dengan pemulangan siswa ADEM ke Papua dengan juga diikuti oleh Rombongan dari Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur. Setibanya disana, para siswa ADEM secara resmi diserahkan kembali dan diterima langsung oleh Dinas Pendidikan setempat. Kegiatan diakhiri dengan berkunjung ke beberapa destinasi wisata yang berada di Papua.

FYI, Program ADEM sendiri merupakan inisiatif pemerintah untuk memberikan kesempatan pendidikan yang lebih baik bagi siswa-siswa dari wilayah Papua dan Papua Barat. Para siswa yang telah pulang tersebut adalah yang telah menempuh pendidikan di sejumlah kota dan kabupaten di Jawa Timur, antara lain Kota Batu, Kota Malang, Kabupaten Malang, Jember, Kediri, Pasuruan, Madiun, Probolinggo, dan Tuban.

#smkn8jember #pkks #pkks2023 #smkdj #smksemboro #smkbisadanhebat #eskalaber #smkvokasi #smkbisasmkhebat #smkhitskekinian #smkindonesia #smkjember #smkn8jemberwayahetop

@dindik_jatim
@direktoratsmk

Edited by Ricky @ricky_dua_ ( X DKV 2 )

 

smk semboro

Written by